Berita Energi

Perkuat Kontribusi Terhadap Industri Migas Nasional, Elnusa Catatkan Kinerja Operasional Solid di Semester Pertama 2024

Perkuat Kontribusi Terhadap Industri Migas Nasional, Elnusa Catatkan Kinerja Operasional Solid di Semester Pertama 2024

Jakarta – PT Elnusa Tbk (ELNUSA, IDX: ELSA) Anak Usaha PT Pertamina Hulu Energi (PHE) yang tergabung dalam Subholding Upstream Pertamina, memperkuat kontribusi terhadap industri migas nasional yang dibuktikan dengan capaian kinerja operasional yang solid sepanjang semester pertama tahun 2024. Kinerja ini mencerminkan komitmen Elnusa dalam mendukung industri minyak dan gas bumi (migas) nasional melalui layanan yang inovatif dan berkualitas tinggi.

Pada semester pertama 2024, Elnusa berhasil menyelesaikan berbagai proyek strategis di sektor hulu migas, termasuk survei seismik 2D sepanjang 198 km dan survei 3D seluas 1.971 km². Selain itu, Elnusa juga mencatatkan keberhasilan dalam layanan pengeboran dan perawatan sumur, dengan menyelesaikan 5 sumur Drilling Rig Services (DRS), 54 sumur Hydraulic Workover Services (HWS), dan 11 sumur H₂S Services. Dalam segmen wireline services, Elnusa menyelesaikan 37 proyek Wireline Services (WLS), 18 proyek Pressure & Pumping Services (PPS), dan 13 proyek Welltesting Services (WTS). Di sector Engineering Procurement Construction (EPC) dan Operation Maintenance (OM), Elnusa menyelesaikan 3 proyek EPC, 19 proyek OM, dan 1 proyek engineering.

Di sektor distribusi dan logistik energi, Elnusa mencatatkan kinerja yang positif dengan mengangkut 10,5 juta KL produk energi serta mengelola depo BBM dengan total 0,9 juta KL dan depo LPG dengan total 1,2 juta ton. Distribusi BBM industri dan bahan kimia masing-masing mencapai 54 ribu KL dan 99 ribu drum, menunjukkan kapabilitas Elnusa dalam mendukung distribusi energi nasional.

Selain menyelesaikan berbagai proyek tersebut, Elnusa juga menunjukkan kinerja operasi yang kuat di berbagai segmen layanan. Dalam layanan geoscience & reservoir services, perusahaan mencatatkan penyelesaian survei land cable dan seismic processing yang mencapai 100%. Unit Hydraulic Workover, Mudlogging, dan Modular Rig dalam layanan drilling & workover services juga mencatatkan tingkat keberhasilan operasi antara 89% hingga 100%. Di sektor well intervention services, Elnusa menunjukkan performa yang kuat dengan tingkat keberhasilan operasi yang tinggi, khususnya dalam layanan Coiled Tubing, Cementing, Slickline, dan Wireline Services. Elnusa juga berhasil meningkatkan volume transportasi energi menjadi 10,47 juta KL pada Juni 2024, dibandingkan dengan 9,81 juta KL pada Juni 2023, menunjukkan pertumbuhan yang signifikan.

Direktur Utama Elnusa Bachtiar Soeria Atmadja menjelaskan, “Semester pertama 2024 menjadi periode yang sangat produktif bagi Elnusa. Kinerja yang kuat ini merupakan hasil dari dedikasi dan kerja keras seluruh tim di Elnusa. Elnusa akan terus memperkuat kontribusi sebagai mitra terpercaya dalam industri migas nasional dan pencapaian target energi nasional,” kata Bachtiar.

Dengan berbagai proyek yang telah diselesaikan dan kinerja operasi yang solid, Elnusa berkomitmen untuk mendukung ketahanan energi nasional dan pertumbuhan industri migas di Indonesia, serta terus berinovasi untuk menghadirkan solusi energi yang terpercaya dan berkualitas.

Sekilas Elnusa (IDX: ELSA) 
PT Elnusa Tbk (Elnusa) merupakan Anak Perusahaan PT Pertamina Hulu Energi (PHE) yang tergabung dalam Subholding Upstream Pertamina, bergerak dalam bidang jasa energi yang terintegrasi untuk memberikan solusi total. Elnusa memiliki DNA Resillience dan inovasi lebih dari 54 Tahun dalam industri energi, memiliki kompetensi inti pada jasa hulu migas, jasa distribusi dan logistik energi serta jasa penunjang. Lini jasa hulu migas meliputi jasa Geoscience & Reservoir (land, transition zone & marine serta data processing), jasa pengeboran & pemeliharaan lapangan migas (drilling & workover), jasa engineering, procurement, construction & operation maintenance (EPC-OM). Lini jasa distribusi dan logistik energi meliputi jasa transportasi BBM, pengelolaan depot, dan penjualan chemical. Lini jasa penunjang meliputi jasa marine support, fabrikasi, hingga manajemen data. Elnusa terus berkomitmen menerapkan Tata Kelola Perusahaaan sesuai dengan prinsip-prinsip GCG dan juga ESG untuk memuwujudkan Perusahaan yang berdaya saing tinggi, terus tumbuh dan memberikan kebermanfaatan yang keberlanjutan untuk seluruh pemangku kepentingan.
 

Share: