Syukuran HUT ke-17 PHE, Komitmen Jaga Ketahanan Energi Nasional
Jakarta - PT Pertamina Hulu Energi (PHE) sebagai Subholding Upstream Pertamina kini telah memasuki usianya yang ke-17 yang jatuh pada akhir Juni lalu. Peranan serta dedikasi dan inovasi para Perwira di lingkungan Subholding Upstream Pertamina pun telah dijalankan dengan baik.
"Di usianya yang ke-17, PHE bersama semua perwira dan mitra kerja di dalam perusahaan mempunyai peranan penting dalam melaksanakan tugas dan kewajibannya. Pencapaian ini adalah sesuatu yang membanggakan dan patut diapresiasi. Kontribusi PHE bagi ketahanan energi nasional hingga saat ini mencapai 68% minyak dan 34 % gas. Saat ini dari sisi Environmental Social and Governance (ESG) PHE berada di posisi medium, terbaik di asia pasifik. Predikat 12 Proper Emas, 16 Proper Hijau, dan capaian HSSE yang baik hingga saat ini, telah menjadi catatan penting bagi kita semua," ungkap Direktur Utama PHE, Chalid Said Salim, pada sambutannya dalam kegiatan syukuran HUT ke-17 PHE dengan tema 'Explore the Potential, Energizing Your Passion' yang dilaksanakan di kantor pusat PHE, Jakarta, Rabu (10/07).
Hadir dalam acara syukuran ulang tahun perusahaan, jajaran Dewan Direksi PHE, jajaran Dewan Komisaris PHE, para Direktur Regional dan Anak Perusahaan, serta undangan lainnya. Dewan Komisaris PHE yang diwakili oleh Tutuka Ariadji, dalam sambutannya menyampaikan ucapan terima kasih atas dedikasi dan tanggung jawab dari jajaran direksi dan manajemen serta para Perwira PHE yang secara berkesinambungan terus menjaga prestasi.
"Kami selaku jajaran komisaris mengucapkan terimakasih atas sumbangsih serta kontribusi yang telah diberikan dan dipertahankan. Kami pun masih terus melakukan upaya terbaik untuk pertumbuhan produksi di PHE dan peningkatan efisiensi perusahaan," ujarnya.
"Kami harap PHE tidak kehilangan monentum dengan kondisi global yang terus berubah dan dinamis. Agar terus berkesinambungan, kokoh dan tangguh, saat ini dibutuhkan dua kunci, yaitu turut serta dalam penanganan perubahan iklim, salah satunya melalui pengembangan Carbon Capture Storage (CCS) dan pengembangan unconventional Hydrocarbon. Diiringi dengan pengembangan SDM dan tekhnikal yang baik untuk terus memberikan kontribusi kepada ketahanan energi nasional," imbuh Tutuka.
Melalui tayangan video, Direktur Utama PT Pertamina (Persero), Nicke Widyawati, menyampaikan, "PHE kian agresif dalam mempertahankan dan meningkatkan produksi migas melalui kegiatan pengembangan dan eksplorasi, serta akuisisi blok migas di dalam dan di luar negeri. Hal ini menjadikan perusahaan tumbuh dengan kinerja positif yang dimana produksi migas yang meningkat hingg 7% sepanjang sepuluh tahun terakhir. Namun demikian, kita tidak akan berpuas diri, masih banyak peluang yang harus kita tangkap. Saya percaya PHE mampu untuk mengokohkan posisi Pertamina dan negara dalam memenuhi kebutuhan energi nasional," terangnya.
Dalam acara syukuran kali ini, PHE berkesempatan untuk memberikan santunan secara simbolis kepada 8 yayasan yatim piatu, lansia dan keagamaan di wilayah Jabodetabek.
[Subholding Upstream]